• Jelajahi

    Copyright © Swarasultra.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan 1

    Iklan 2

    Korupsi

    Iklan 3

    Kenakan Pakaian Adat, Lukman- Ida Daftar di KPU Sultra, Janji Hubungkan Kendari Dengan Pulau Muna-Buton

    Redaksi Swarasultra.com
    Jumat, 30 Agustus 2024, 09.41 WITA Last Updated 2024-08-30T02:02:33Z
    Pasangan Lukman Abunawas-La Ode Ida mendaftar sebagai pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sulawesi Tenggara di KPU Sultra. (Foto : Swarasultra.com)
    Swarasultra.com, Kendari - Menggenakan pakaian adat Tolaki dan Muna, pasangan Lukman Abunawas dan La Ode Ida mendaftar sebagai pasangan calon gubernur dan wakil gubernur Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) pada hari terakhir di Komisi Pemilihan Umum (KPU) setempat, Kamis (29/8/2024).

    Keduanya didampingi pengurus partai pengusung dan tokoh masyarakat serta simpatisan.

    Partai pengusung Lukman-Ida yakni, PDI Perjuangan, Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Demokrat, Perindo, Garuda dan Partai Buruh.

    Lukman Abunawas merupakan Ketua DPD 1 PDIP Provinsi Sultra, dan mantan wakil gubernur sebelumnya, sementara La Ode Ida mantan wakil ketua DPD RI serta mantan komisioner Ombudsman RI.

    Lukman mengungkapkan bahwa dirinya maju di Pilkada Sulawesi Tenggara ini bukan untuk mencari jabatan, namun hadir untuk masyarakat serta membangun daerah dengan sebutan Bumi Anoa.

    "Kami hadir di sini bukan untuk kami sendiri tapi kami hadir untuk masyarakat Sulawesi Tenggara,” kata Lukman usai mendaftar di kantor KPU Sultra.

    Sementara La Ode Ida menjelaskan jika terpilih, nanti visinya adalah akan  menghubungkan akses di tiga wilayah yang ada di Sulawesi tenggara yakni Konawe Selatan ke Pulau Muna dan Pulau Muna ke Pulau Buton.

    “Sulawesi Tenggara adalah kesatuan yang diputuskan antara daratan dan kepulauan. Jadi ini harus disambung. Karena konektivitas antar wilayah Konawe Selatan, Muna dan Buton itu harus ada. Dan itu akan lihat di bawah kepemimpinan kami,” katanya.

    Selain itu, La Ode Ida mengungkapkan bahwa jika terpilih di Pilkada Sultra ia bersama pasangan calon gubernur akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat, mulai dari pendidikan hingga kesehatan.

    Ida menjelaskan bahwa pihaknya peduli sama orang miskin tidak boleh lagi ada yang miskin, bagaimana menjadikan warga sejahtera.

    "Dari keluarga yang tidak mampu kita gratiskan pendidikan, kemudian setiap desa di Sulawesi Tenggara memiliki posko kesehatan dan di setiap kecamatan ada puskesmas rawat inap,” ungkapnya.

    “Kita tidak boleh mewariskan air mata kepada generasi tapi kita harus merasakan mata air untuk kesejahteraan mereka,” ungkap Ida.

    Tak hanya itu, La Ode Ida juga berjanji akan memberikan internet gratis di seluruh wilayah yang ada di Sulawesi Tenggara.

    Ketua KPU Sultra Asril mengatakan bahwa berkas yang dibawa pasangan Lukman Abunawas - La Ode Ida dinyatakan lengkap.

    “Kami telah melakukan pemeriksaan berkas, semuanya sudah memenuhi syarat. Kami telah terbitkan tanda terima dan surat pengantar untuk melakukan pemeriksaan Kesehatan,” singkat Asril.

    Hari terakhir pendaftaran di kantor KPU Sultra ada tiga pasangan calon gubernur dan wakil gubernur yang mendaftar yakni Lukman Abunawas-La Ode Ida. Kemudian pasangan Tina Nur Alam- LM Ihsan Taufik Ridwan dan Ruksamin-Syafie Kahar. (Red)
    Komentar

    Tampilkan

    Terkini