Swarasultra.com, Kendari – Petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) TPS 07 Kelurahan Watubangga, Kecamatan Baruga, Kota Kendari, Provinsi Sulawesi Tenggara (Sultra) mendesain Tempat Pemungutan Suara (TPS) nuansa merah muda atau pink pada hari pemungutan suara pemilu 2024, Rabu (14/2/2024). KPPS TPS 07 Watubangga, Baruga, Kendari mendesain TPS bernuansa pink yang dihiasi balon. (Foto : Istimewa)
Nuansa pink yang ditampilkan pada TPS ini tidak hanya hanya dari sisi interior maupun eksterior, namun juga para Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) yang bertugas juga menggunakan kostum pink untuk atasan dan bawahan warna putih.
Selain itu, TPS tersebut juga diisi dengan berbagai hiasan seperti balon, bunga, hingga pernak-pernik lainnya yang membuat TPS ini sangat berbeda dengan TPS lain di Kendari.
Yunita, Ketua KPPS 07 Kelurahan Watubangga, Kecamatan Baruga, Kota Kendari, Sultra mengungkapkan dia bersama dengan anggota KPPS lain memang sengaja mendesain TPS untuk menarik minat wajib pilih yang akan menyalurkan hak suaranya.
"Kami ingin para pemilih itu tertarik dan berminat datang memilih, sehingga kami desain serba pink,” kata Yunita usai pencoblosan, Rabu (14/2/2024).
Ia juga menjelaskan, TPS dengan nuansa pink didesain sesuai dengan momen hari Valentine pada hari ini tanggal 14 Februari.
![]() |
KPPS TPS 07 Watubangga, Baruga, Kendari mendesain TPS bernuansa pink yang dihiasi balon. (Foto : Istimewa) |
TPS nuansa pink di kota Kendari tak hanya menarik perhatian masyarakat sekitar, bahkan Penjabat (Pj) Gubernur Sulawesi Tenggara (Sultra), Andap Budhi Revianto bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daearah (Forkopimda) Sultra mengunjungi TPS tersebut.
Andap mengatakan bahwa TPS 07 ini cukup menarik, mengingat dekorasinya serba pink dengan nuansa hari Valentine.
Selain itu, TPS 14 Baruga Kendari juga didesain layaknya lokasi resepsi pernikahan oleh para petugas KPPS.
"Saya apresiasi pak Ketua RW yang telah menyulap halaman samping rumahnya menjadi TPS yang sangat unik dengan konsep seperti resepsi pernikahan. Tadi Ketua KPU menyampaikan besaran anggaran pendirian TPS, namun dengan alokasi anggaran sejumlah itu dapat didirikan TPS seperti ini, ini sangat kreatif," ujarnya.
Sebagai informasi, jumlah DPT Pemilu 2024 di Provinsi Sultra sebanyak 1.867.931 orang pemilih. Sementara kotak suara sebanyak 40.770, total bilik sebanyak 32.616 yang tersebar pada 8.154 TPS se-Sulawesi Tenggara. (Red)