Swarasultra. com, Kendari - Setiap tanggal 9 Februari insan pers memperingati Hari Pers Nasional (HPN), bertepatan dengan Hari Ulang Tahun Persatuan Wartawan Indonesia. Pj Gubernur Sultra Andap Budhi Revianto mengucapkan Selamat Hari Pers Nasional. (Foto : Istimewa)
Penjabat Gubernur Sultra, Andap Budhi Revianto berpandangan bahwa pers bukan hanya berperan mewartakan informasi, pers memiliki fungsi untuk mengedukasi, mengabarkan pencerahan bagi publik.
Bahkan, pers sejak awal mula berdirinya, membawa misi dan menjadi bagian dari perjuangan untuk mempertahankan kemerdekaan Indonesia.
Menurut Pj Gubernur Sultra, Pers menjadi salah satu pilar pembangunan bangsa, Insan Pers harus tetap menjaga marwahnya dalam menjalankan fungsinya. Pers memiliki peranan penting dalam menangkal hoaks dan menjadi wadah perekat dan pemersatu bangsa.
Pers tak sekadar menjalankan fungsinya sebagai penyaji informasi, hiburan, dan sosial kontrol. Namun terpenting, pers menjalankan juga fungsi edukasi dan fungsi ekonominya sesuai ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Pers.
Pada tahun ini, bertepatan dengan Pemilihan Umum, Hari Pers Nasional 2024 mengusung tema, "Mengawal Transisi Kepemimpinan Nasional dan Menjaga Keutuhan Bangsa."
"Selamat Hari Pers Nasional 2024, sungguh saya berharap besar kepada seluruh Insan Pers, khususnya yang bertugas di Sulawesi Tenggara agar menjadi bagian dari perjuangan untuk mengawal pesta demokrasi yang jujur dan adil," kata Andap Budhi Revianto yang juga menjabat sebagai Sekjen Kementerian Hukum dan HAM RI, Jumat (9/2/2024).
“Terima kasih untuk seluruh Insan Pers, khususnya yang mengabdikan diri di Provinsi Sulawesi Tenggara. Terima kasih atas sumbangsih dalam perjuangannya untuk kemajuan dan kesejahteraan rakyat di Bumi Anoa,” ujarnya.
Selamat Hari Pers Nasional 2024, saatnya Insan Pers kembali menorehkan diri sebagai Pejuang yang terlibat aktif melalui karya media untuk mewujudkan Indonesia yang bersatu, berdaulat, adil dan makmur. (Red)
HPN 2024, Pj Gubernur Sultra: Pers Jadi Pilar Pembangunan dan Tangkal Hoax

Komentar
