• Jelajahi

    Copyright © Swarasultra.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan 1

    Iklan 2

    Korupsi

    Jelang Idul Fitri, PWRI Akan Gelar Pasar Murah

    Redaksi SwaraSultra.com
    Sabtu, 14 Juli 2012, 18.32.00 WITA Last Updated 2023-03-29T13:38:32Z

    (Foto : Ilustrasi)
    Swarasultra.com, Kendari - Persatuan Wredatama Republik Indonesia (PWRI) Sulawesi Tenggara akan menggelar pasar murah menjelang Hari Raya Idul Fitri 1433 Hijriah mendatang. Tujuan digelarnya pasar murah itu untuk memudahkan para pensiunan menghadapi Hari Raya Idul Fitri.

    Ketua PWRI Sultra, Yusran Silondae saat ditemui, Jumat (13/7) mengatakan kegiatan tersebut pertama kali dilakukan, sehingga menjadi bagian dari program kerja PWRI. "Sebab kita sendiri menyadari bagaimana keadaan pensiunan," Terang Yusran.

    Menurutnya, pasar murah itu bukan hanya untuk para pensiunan saja melainkan juga terbuka untuk masyarakat umum. Pasar murah tersebut rencananya akan dibuka selama tiga hari yang akan berlangsung dua minggu sebelum perayaan Idul Fitri.

    Kegiatan yang bekerja sama dengan pihak Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sultra itu menyediakan kebutuhan untuk Idul Fitri. Sementara sumber dana berasal dari uang yang dikumpulkan PWRI dan beberapa sumbangan lain yang memiliki kepedulian yang sama.

    Untuk lokasi pasar murah lanjut Yusran, pihaknya belum menentukan. Namun yang pasti lokasi yang cukup strategis dan mudah dijangkau. "Kita akan cari tempat yang mudah dijangkau baik itu dengan menggunakan kendaraan pribadi maupun kendaraan umum," ujarnya.

    Ia berharap dengan terselenggaranya pasar murah, bisa mengurangi beban masyarakat secara umum dan bagi anggota PWRI secara khusus. (adm)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini