Swarasultra.com, Kendari - Pertamina berencana membangun tangki timbun untuk bahan bakar minyak pertamax di Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara. Sales Area Manager Pertamina Region VII Makassar Agus Taufik Harahap di Kendari, Sabtu, mengatakan tangki timbun BBM pertamax tersebut untuk membantu mendekatkan pelayanan kepada konsumen di daerah itu.Foto : Ilustrasi
"Kalau tangki timbun pertamax itu ada di Kolaka, kita sudah bisa mengangkut pertamax dalam jumlah banyak ke Sulawesi Tenggara, kemudian nantinya didistribusi ke beberapa depot di Sultra," katanya, dalam kegiatan “media gathering” bersama jurnalis di Kendari.
Selama ini lanjut Agus, mekanisme yang dilakukan untuk mendatangkan pertamax di Sultra dengan menggunakan kapal dari Makassar menuju Kendari, itu pun jumlahnya terbatas sehingga terkadang kekurangan stok.
Pola distribusi seperti ini tambah Agus bakal berimplikasi pada meningkatnya biaya angkut, karena diperhitungkan biaya angkut dari Makassar menuju Kendari lewat laut lebih besar dibanding melalui darat ke Kolaka.
"Kondisi itu juga yang menyebabkan harga jual pertamax di Sultra sedikit lebih tinggi dari Makassar, harga jual di Sultra mencapai Rp. 12.000,- per liter," katanya.
Langkah ini, kata Agus, sekaligus mendukung upaya pemerintah dalam mengurangi peredaran BBM bersubsidi, dan akan digantikan dengan BBM bersubsidi seperti pertamax. (qq)
Pertamina Bangun Tangki Pertamax Di Kolaka

Komentar
